Sabtu, 07 Maret 2015

Andy Cole Pantau Langsung Seleksi CLEAR Ayo! Indonesia Bisa Academy 2015

Jakarta - Seleksi CLEAR Ayo! Indonesia Bisa Academy 2015 di Jakarta kedatangan tamu spesial. Selain dua pelatih dari Manchester United Soccer School, legenda MU Andy Cole juga memantau langsung.

Proses seleksi di ajang CLEAR Ayo! Indonesia Bisa Academy 2015 saat ini telah memasuki tahap kedua, yaitu province round. Yang mengikuti tahap ini adalah mereka yang mampu melewati seleksi di tahap Secondary City, yang diikuti ribuan peserta. 

Seleksi tahap province round digelar di enam lokasi berbeda, yakni Aceh, Jakarta, Bandung, Semarang, Malang, dan Papua. Aceh sudah menggelar seleksi pada akhir pekan lalu dan akhir pekan ini adalah giliran Jakarta.

Di Jakarta, seleksi dilangsungkan pada tanggal 7-8 Maret 2015 di GOR Soemantri Brodjonegoro, Kuningan, Jakarta Selatan, dan diikuti oleh 16 tim peserta. Tim seleksi terdiri dari mantan pemain timnas Kurniawan Dwi Yulianto, pelatih Zaenal Abidin Zapello, serta dua pelatih dari Manchester United Soccer School, Andy Robinson dan Kevin O'Connell. Cole juga hadir langsung di GOR Soemantri Brodjonegoro.

Tim seleksi telah hadir di GOR Soemantri Brodjonegoro sejak pertandingan pertama yang digelar sekitar pukul 08.00 WIB. Mereka dengan serius mengamati jalannya pertandingan dari pinggir lapangan atau dari tribune. Mereka juga mencatat pemain-pemain yang tampil menonjol di posisinya masing-masing. 

Robinson, O'Connell, dan Cole sesekali turun ke lapangan dan menyalami para pemain dan ofisial tim. Mereka juga memberi kesempatan kepada para pemain untuk berfoto bersama. Para pemain pun tampak semringah bisa bertemu langsung dengan Cole, pemain legendaris dari klub sebesar MU.



"Ini event yang bagus. Ini merupakan inisiatif yang sangat baik, memberi kesempatan kepada para pemain muda untuk ke Old Trafford," ujar Cole di GOR Soemantri Brodjonegoro, Sabtu (7/3/2015).

"Saya yakin (mereka punya kesempatan jadi pemain profesional). Tak cuma di Indonesia, tapi di Inggris kami juga punya program untuk memberi kesempatan seperti ini," tuturnya.

"Saya sudah melihat dua nama yang potensial. Tapi, prosesnya akan lebih panjang karena ini bukan cuma soal pemain yang saya suka. Kita juga harus melihat pemain-pemain yang disukai oleh pelatih dari Soccer School. Dan setelah saya pergi pada hari Senin, masih akan pertandingan-pertandingan selanjutnya," kata penyerang yang membantu MU meraih lima gelar Premier League, dua gelar Piala FA, dan satu gelar Liga Champions itu.



CLEAR Ayo! Indonesia Bisa Academy 2015 adalah ajang pencarian bakat-bakat sepakbola Indonesia yang melibatkan 512 tim dengan total peserta mencapai 8.192 pemain berusia 16-17 tahun. Dari ajang ini, akan dipilih 11 pemain terbaik yang selanjutnya akan mengikuti training camp di Manchester United Soccer School di Inggris pada bulan Mei mendatang.

Sumber : DetikSport.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar